Bangun TPU Baru, Pemkab Manokwari Berlakukan Sistem Taman Makam Pahlawan

Bupati Manokwari, Demas P Mandacan. (Ist)

MANOKWARI – Pemerintah Kabupaten Manokwari, akan menyiapkan lahan seluas 40 hektar, untuk lokasi Tempat Pemakaman Umum (TPU) yang baru.

Hal tersebut di lontarkan Bupati, Demas Paulus Mandacan, di sela-sela kesibukannya, Kamis (18/7). Ini mengingat lokasi TPU di kompleks pasir putih, sudah tidak memungkinkan lagi.

Bacaan Lainnya

Lokasi seluas 40 hektar tersebut, kata Bupati, berlokasi di Andai, Distrik Manokwari Selatan. Dijelaskannya, lokasi TPU yang baru nanti akan di garap dan di tata dengan baik, baru difungsikan.

Selain itu, untuk TPU yang baru nanti, pemerintah daerah akan memberlakukan sistem “Taman Makam Pahlawan”, agar terlihat rapi.

“Kita punya lokasi ada 40 hektar di Andai. Nanti kedepan pikir saya, dibuka dulu, ditata baik, baru di fungsikan. Itu pun nanti kita sama dengan TMP, supaya jangan ada pondok kecil besar di dalam,” sebut Bupati Demas.

Tidak hanya itu, Demas juga mengaku jika nantinya lokasi TPU yang baru telah di siapkan, maka akan ada pembentukan organisasi perangkat daerah yang khusus mengurusi TPU tersebut.

Agar ada pemasukan ke daerah berupa pendapatan asli daerah (PAD).

“Ia sudah pasti yang masuk bayar, dan itu di kelola Pemda. Nanti ada juga dinas yang urus,” singkatnya. (SM3)

Baca Juga:  Kegiatan terkait Idul Adha tetap Dilaksanakan, tapi dengan Cara Bijaksana

Pos terkait