MANOKWARI – Sempat bergabung dalam tim koalisi namun dipertengahan jalan berbelok arah, Partai Amanat Nasional (PAN) diharapkan dapat kembali ke jalan yang benar. Hal tersebut, diharapkan Demas Paulus Mandacan, saat mendaftar di PAN Manokwari, Senin (9/9).
“Dari awal saya tidak lupa kalau PAN punya kontribusi dengan kami, PADI. Hanya dipertengahan jalan, tidak tahu ada bisikan angin atau apa sehingga PAN keluar mendadak. Namun bukan PAN keluar karena rekomendasi dari DPP masih tetap dengan kami. Saya yakin PAN pasti di kami lagi,” beber Demas Mandacan.
Dengan mendaftar di PAN, jelas Demas Mandacan dirinya menghargai DPD. Karena jika Tuhan mengijinkan dan memperoleh rekomendasi maka pasti DPD lah yang bekerja.
“Keputusan memang ada di DPP, namun kami melalui mekanisme dengan mendaftar di DPD. Mudah-mudahan PAN dapat segera kembali bergabung, karena kami semua anak negeri yang punya hati untuk membangun Manokwari,” terang Demas.
Sementara itu, ketua DPD PAN Manokwari, Yusak Iryo menuturkan siapapun yang mendapat rekomendasi dari PAN Manokwari, diyakini akan menang Pilkada.
“Siapa yang akan bergabung dengan PAN pasti akan menang. Proses akan ke DPW dan jika sudah ke Pusat, silahkan berkomunikasi karena pusat terbuka,” pesannya.
Dengan mendaftar di PAN, maka Pasangan Demas Paulus Mandacan dan Edi Budoyo atau PADI telah mendaftar di 2 partai yakni Perindo dan PAN. (SM1)