MANOKWARI – Wakil Bupati Manokwari, Edi Budoyo, menjalani “ritual” yang diterapkan bagi setiap pejabat yang berkunjung ke SMK Negeri 5 Sidey. ritual itu dijalankan saat Budoyo berkunjung ke sekolah itu untuk membuka pelatihan keterampilan meubeler dan otomotif ringan bagi calon tenaga kerja.
Ritual yang dijalani Wakil Bupati Manokwari yakni menanam pohon. Ritual itu menjadi suatu kewajiban bagi setiap pejabat yang berkunjung ke SMK Negeri 5 Sidey.
Kepala SMK Negeri 5 Sidey, Khoirudin, mengatakan biasanya selalu ada ritual yang dijalani para pejabat yang berkunjung ke sekolahnya. Ritual itu adalah menanam anakan pohon.
“Kalau bisanya datang ke sekolah ini ada ritual. Jadi saya minta untuk menanam pohon supaya ada kelangsungan hidup di sini,” ujarnya.
Menurutnya, sudah ada banyak pohon buah-buahan yang ditanam di sekolah itu, sehingga kali ini pohon yang ditanam adalah pohon lokal yakni matoa.
Sementara itu, Wakil Bupati Manokwari, Edi Budoyo, berharap pohon matoa yang ditanamnya dapat bermanfaat bagi para siswa dan warga sekolah.
Baca Juga: Walaupun Kesulitan, Polisi Masih Buru Pelaku Penembakan di Manokwari
“Semoga ini bermanfaat untuk para siswa dan semua yang ada di lingkungan sekolah ini,” ujarnya usai penanaman pohon matoa. (SM7)