Pemkab Manokwari Segera Laporkan Kondisi Jembatan Kali Kasih ke Kementerian PUPR untuk Diperbaiki

Manokwari – Hujan yang mengguyur Kabupaten Manokwari sejak kemarin petang hingga pagi tadi, menyebabkan jembatan kali Kasih nyaris putus dihantam banjir.

Bupati Manokwari, Hermus Indou, akan melihat langsung kondisi jembatan tersebut untuk disampaikan kepada Kementerian PUPR guna segera memperbaikinya.

Bacaan Lainnya

Menurut Hermus, Pemkab Manokwari akan berkoordinasi dengan Balai Bina Marga Kementerian PUPR karena jembatan kali Kasih ada di ruas jalan nasional yang menjadi tanggung jawab Kementerian PUPR.

“Pemkab Manokwari tidak masuk di ruas itu, sehingga saya akan ke sana untuk melihat langsung lalu kita menyampaikan masalah ini secara berjenjang kepada Balai Bina Marga di provinsi kemudian diteruskan ke pusat untuk segera ditangani,” ujar Hermus, Jumat (8/3/2024).

Hermus mengatakan, karena berada di ruas jalan nasional, sehingga jembatan tersebut merupakan tanggung jawab Kementerian PUPR. Dia pun berharap agar setelah mendapat laporan Kementerian PUPR bisa segera memperbaikinya.

“Karena jembatan ini ada di ruas jalan nasional yang menghubungkan Manokwari dan Sorong, sehingga mau tidak mau harus bisa diprogramkan untuk dibangun kembali,” tukasnya. (SM7) 

Baca Juga:  Terkendala Sistem Pembayaran, Penerimaan Retribusi Sampah Tahun 2021 Dipastikan tidak Mencapai Target

Pos terkait