MANOKWARI, – Bupati Manokwari, Hermus Indou, meragukan data kepegawaian. Untuk itu, Sekda Manokwari diminta membentuk tim untuk me rekonsiliasi data kepegawaian.
“Saya sendiri jujur masih meragukan data kepegawaian kita, apakah semua data yang kita biayai dari APBD itu benar data yang kita biayai ataukah jangan sampai ada data yang faktanya tidak sesuai dengan data di atas kertas,” ungkap Hermus pada apel gabungan ASN di halaman kantor Bupati Manokwari, Senin (8/1/2024).
Untuk itu, Hermus meminta Sekda Henri Sembiring membentjk tim dan melakukan rekonsiliasi data kepegawaian.
“Saya minta Pak Sekda membentuk tim dan melakukan rekonsiliasi data kepegawaian kita mulai sebelum implementasi APBD tahun 2024,” katanya.
Hermus meminta agar data pegawai yang bekerja di lingkungan Pemkab Manokwari dipastikan validitasnya.
“Data kepegawaian semuanya kita pastikan berapa pegawai yang bekerja di lingkup Pemkab Manokwari. Struktur datanya dibuat dengan baik. Saya sudah perintahkan ke BKPP untuk disiapkan supaya masing-masing OPD bisa menyajikan total pegawainya berapa, laki-laki berapa, perempuan berapa, menurut tingkat pendidikan berapa, kemudian OAP dan non-OAP berapa, terus menurut agama juga dibuat. Ini menjadi hal yang penting untuk kita perhatikan di tahun 2024,” tukas Hermus. (SM7)