Ini Program 100 Hari Kerja Hermus Indou-Edi Budoyo

Bupati Manokwari, Hermus Indou didampingi Wakil Bupati Manokwari, Edi Budoyo, memberikan penjelasan kepada terkait program 100 hari kerja, Sabtu (27/2/2021).

MANOKWARI – Bupati Manokwari, Hermus Indou dan Wakil Bupati Manokwari, Edi Budoyo, telah menyiapkan program 100 hari kerja. Program-program itu yakni konsolidasi pemerintahan, penanganan pandemik Covid-19, dan konsolidasi pembangunan.

Hermus mengemukakan bahwa untuk konsolidasi pemerintahan akann dilakukan evaluasi terhadap kinerja perangkat daerah. Evaluasi dilakukan untuk memastikan kinerja dan melihat efektivitas kinerja perangkat daerah.

Bacaan Lainnya

“Untuk proses rekrutmen pejabat baru seperti apa, nanti kita akan lakukan di program 100 hari kerja kita,” ujar Hermus usai bersama Wakil Bupati Manokwari, Edi Budoyo, meninjau lokasi kebakaran di Pasar Wosi, Sabtu (27/2/2021).

Selanjutnya, menurut Hermus, adalah penanganan pandemik Covid-19. Sebagai ibukota provinsi, Pemkab Manokwari akan berupaya agar pengendalian penanganan pandemik Covid-19 dilaksanakan secara maksimal.

“Lalu program pemulihan ekonomi akibat pandemik Covid-19 terkait kegiatan ekonomi kerakyatan di Kabupaten Manokwari yang terkena dampak pandemik Covid-19,” sebut Hermus.

Selanjutnya, lanjut Hermus, yakni konsolidasi pembangunan. Dalam konsolidasi pembangunan, menurutnya, dari sisi perencanaan, diupayakan agar program jangka menengah maupun jangka pendek untuk pembangunan daerah tahun 2021-2024 dipastikan bisa diselesaikan.

“Termasuk juga perencanaan-perencanaan kota khususnya terkait pembangunan ikon-ikon Manokwari sebagai pusat peradaban di Tanah Papua dan ibukota Provinsi Papua Barat. Itu juga kita berharap di tahun ini khususnya masuk dalam program 100 hari kerja kita,” tukasnya. (SM7)

Baca Juga:  Komitmen Bupati Hermus, Gedung Terminal Penumpang Bandara Rendani Dibangun 5 Garbarata

Pos terkait