Jadi Plt Direktur Perumda Air Minum Minyei Arfak, Onisumus Sesa Diharapkan Bekerja Total

FOTO BERSAMA: Plt Direktur Perumda Air Minum Minyei Arfak, Onisimus Sesa, foto bersama Bupati Manokwari, Hermus Indou; Ketua Dewas Perumda Air Minum Minyei Arfak, Wanto; dan Asisten II Sekda Manokwari, Harjanto Ombesapu, usai menerima SK dari Bupati Manokwari, Senin (11/04/2022).

MANOKWARI – Bupati Manokwari, Hermus Indou, menyerahkan SK kepada Onisimus Sesa sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Perusahaan Umum daerah (Perumda) Air Minum Minyei Arfak Manokwari, Senin (11/04/2022). Diharapkan dengan penyerahan SK tersebut, Plt Direktur Perumda Air Minum Minyei Arfak memberikan pelayanan air bersih yang baik dan berkualitas kepada masyarakat.

Usai menyerahkan SK Plt kepada Onisimus, Bupati Hermus mengatakan sesuai amanat Permendagri Nomor 54 Tahun 2017, Pemkab Manokwari mulai melakukan pembenahan baik terhadap personel maupun kelembagaan Perumda Air Minum Minyei Arfak.

Terkait penyerahan SK tersebut, menurut Hermus, ada tuntutan. Pertama, tuntutan ketentuan perundang-undangan bahwa pemerintah daerah tidak mengelola perusahaan air minum di daerah sesuai keinginan. Sebab pemerintah pusat berkeinginan agar perusahaan daerah air minum di seluruh Indonesia diharapkan memiliki kinerja yang jauh lebih meningkat.

“Karena itu, memang pemerintah pusat dalam hal ini Kemendagri memberikan arahan yang jelas kepada pemereintah daerah untuk mengelola perusahaan daerah air minum sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang ada,” katanya.

Tuntutan kedua, lanjut Hermus, terkait tuntutan kebutuhan dan aspiriasi masyarakat mengenai pelayanan air bersih di Kabupaten Manokwari yang akhir-akhir ini belum belum maksimal diberikan oleh Pemkab Manokwari. Untuk itu, Perumda Air Minum Minyei Arfak sebagai perpanjangan tangan Pemkab Manokwari diharapkan memberikan pelayanan air minum yang baik dan berkualitas kepada seluruh masyarakat.

“Karena itu, faktor kelembagaan dan personel menjadi kunci dalam menata kelola seluruh tugas pokok dan fungsi dalam rangka memberikan pelayanan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Manokwari secara maksimal. Kita berharap, dengan penunjukan pelaksana tugas (Plt) ini dan pembentukan dewan pengawas (Dewas) di Perumda ini bisa mendorong kinerja perusahaan ini untuk bisa meningkatkan pelayanan prima dan berkualitas kepada seluruh masyarakat kita,” ujarnya.

Baca Juga:  Bupati Ungkap Rencana Membangun Kota Baru di Andai, Manokwari Selatan

Ketua Dewan Pengawas Perumda Air Minum Minyei Arfak, Wanto, berharap setelah menerima SK Plt dan melaksanakan tugas, Onisimus Sesa diharapkan bekerja secara total memberikan pelayanan air minum kepada masyarakat.

“Terkait dengan pelayanan air minum, tolong dari waktu ke waktu diperbaiki. Kontinuitas pelayanan perlu diperhatikan,” katanya. (SM7)

Pos terkait