MANOKWARI – Gaungkan semangat kebersamaan dan sportivitas olahraga, Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Papua Barat gelar eksebisi futsal bersama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Papua Barat.
Eksebisi futsal yang digelar Sabtu (09/08/2025) di Logam Sport, Reremi Puncak, Manokwari berjalan seru dengan tensi permainan yang cukup tinggi.
Turun dengan kekuatan penuh, tim Kemenag Papua Barat yang dikomandoi langsung oleh Kakanwil Luksen Jems Mayor bersama Kabid Haji dan Bimas Islam Aziz Hegemur tampil kompak dan beberapa kali merepotkan pertahanan PWI Papua Barat. Hingga akhir pertandingan, skor 7-6 untuk kemenangan Kemenag Papua Barat.
Ketua PWI Papua Barat, Bustam menyebut, eksebisi futsal ini bertujuan untuk menjaring bibit-bibit pemain futsal di kalangan wartawan Papua Barat khususnya yang berdomisili di Manokwari.
“Ini bagian dari persiapan kita. Beberapa Minggu terakhir kita rutin melakukan uji tanding dengan beberapa instansi,” kata Bustam.
“Sparing hari ini cukup bagus. Ini memberikan gambaran bahwa kita di Papua Barat mempunyai potensi besar dalam bidang olahraga khususnya futsal,” sambung Bustam.
Ia berharap, lewat uji tanding yang digelar bersama Kemenag Papua Barat, kerangka inti untuk tim futsal Papua Barat yang akan berkompetisi di ajang pekan olahraga wartawan nasional (Porwanas) bisa segera terbentuk.
Sementara itu, Kakanwil Kemenag Papua Barat Luksen Jems Mayor menyebut eksebisi futsal antara jajarannya bersama PWI Papua Barat merupakan sebuah langkah luar biasa.
“Selain menjalin silaturahmi dan kebersamaan, eksebisi futsal ini juga berguna untuk memperkuat Kolaborasi dan kerjasama untuk menunjang tugas masing-masing,” ucap Luksen.
Kata Kakanwil, bagi jajaran Kemenag Papua Barat, kehadiran PWI khususnya insan pers sangat penting karena dapat menunjang tugas dan kerja mereka khususnya dalam hal menyebarluaskan informasi, termasuk segala hal yang berkaitan dengan kerukunan, Kedamaian dan harmoni toleransi.
“Semangat bersamaan harus terus kita pupuk, kita jaga untuk wujudkan Papua Barat yang harmoni, rukun dan sejahtera,” tutup Kakanwil Kemenag Luksen Jems Mayor. (SM)