Tanggul Kali Wosi Segera Dibangun

Plt. Kepala BPBD Kabupaten Manokwari, Wanto. (Foto:SM7)

MANOKWARI – Pemkab Manokwari akan segera membangun tanggul Kali Wosi. Saat ini dokumen perencanaan dan pengawasannya sudah dilaksanakan.

“Diharapkan di minggu pertama bulan Juni ini dokuken perencanannya sudah bisa dieksekusi, bisa dilaksanakan,” kata Plt. Kepala BPBD Kabupaten Manokwari, Wanti, kepada wartawan di kantor Bupati Manokwari, Rabu (3/6/2020).

Bacaan Lainnya

Pembangunan tanggul tersebut memanfaatkan dana bantuan dari pemerintah pusat. Untuk tahap pertama, kata dia, akan dibangun sepanjang 800-an meter.

“Memang yang dibutuhkan sekitar 2 km, tetapi yang dibantu pemerintah pusat dan kita bisa membangun kurang lebih 800-an meter,” sebutnya.

Mengenai pembangunan tahap kedua, dia mengatakan, pihaknya akan melakukan lobi ke pemerintah pusat. Namun, dia juga berharap pemerintah pusat bisa melihat usulan telah disampaikan Pemkab Manokwari dan menjawabnya.

Dikatakannya bahwa pelaksanaan pekerjaan tersebut melalui proses tender. Tender pun sudah dilakukan, namun untuk pemenang tender dia tidak mengingatnya.

“Tahun ini harus kelar,” tandasnya. (SM7)

Baca Juga:  Puskesmas Wosi Dipalang, Warga Gelar Aksi Mendukung SK Bupati Manokwari Soal Kepala Puskesmas Wosi

Pos terkait