17 Jenazah Korban Double O Berhasil Diidentifikasi, Sampel DNA Sudah Dikirim ke Jakarta

Kepala Bidang Humas Polda Papua Barat, Kombes Pol. Adam Erwindi.

SORONG – Tim DVI dari Markas Besar Kepolisan Mabes Polri berhasil melakukan Identifikasi 17 Jenazah yang terbakar didalam Diskotik Double O.

Kepala Bidang Humas Polda Papua Barat, Kombes Pol. Adam Erwindi S.ik mengatakan, tim telah melakukan pengambilan sampel para korban.

Bacaan Lainnya

“Sudah semua Jenazah diambil Sampel DNA,” kata Kombes Pol. Adam Erwindi, Jumat (28/01/2022).

Sampel DNA Ke 17 Korban yang diduga merupakan karyawan dan tamu Double O Sorong tersebut, telah dikirim ke Jakarta.

‘Sudah dikirim hari ini ke Jakarta,” tutur Adam Erwindi.

Sebelumnya Tim DVI yang terdiri dari 5 Orang dikirim dari Mabes Polri ke Sorong, Papua Barat Kamis (26/01/2022) sebelum melakukan proses identifikasi Jenazah korban Double O. Tim bersama Kapolda dan PJU melakukan pertemuan di Mapolres Sorong Kota. (SM)

Baca Juga:  Berkolaborasi Kendalikan Inflasi di Kota Sorong Jelang Idul Fitri 1444 H

Pos terkait