Aliansi Masyarakat Papua Barat : Otsus Solusi Terbaik

MANOKWARI – Tidak sebatas berorasi, Aliansi Masyarakat Papua Barat (AMPB) juga mendatangi kantor DPR Papua Barat, menyuarakan aspirasi dukungan terhadap keberlanjutan Otonomi Khusus (Otsus). Puluhan massa yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Papua Barat itu di terima Ketua Fraksi Otsus.

Ketua Aliansi Masyarakat Papua Barat di hadapan Ketua Fraksi Otsus menyuarakan 6 point yang tertuang dalam yaitu mendukung revisi UU Otsus dan Keberlanjutannya di Papua Barat. Kedua mendukung adanya pansus revisi UU Otsus DPR PB, mendesak adanya unsur pimpinan perwakilan adat di DPR PB . Yang keempat dan lima menyatakan Papua Barat adalah bagian Integral NKRI . Negara hadir Melalui Otsus  untuk mempercepat pembangunan Infrastruktur jalan, Jembatan dan sarana prasarana Pendidikan, Kesehatan serta SDM Papua dan point terakhir memohon kesedian waktu Pimpinam DPR PB untuk Aliansi beraudience.

Bacaan Lainnya

“Otsus adalah solusi buat kesejahteran Masyakat Papua Barat agar bisa bersaing dengan wilayah wilayah lain di Indonesia karna itu kami mengucapkan terima kasih kepada pemerintah indonesia telah memberikan Otsus buat provinsi Papua Barat,” ujar Anton Warobay usai menyuarakan aspirasinya itu, Selasa (9/2/2021).

Menanggapinya, Ketua Fraksi Otsus berjanji akan menindaklanjuti ke pimpinan DPR dan para anggota.

“Mewakili Pimpinan DPR Papua Barat akan menindak lanjuti semua aspirasi ini kepada Pimpinan DPR Papua Barat,” ujar George Dedaida.

Usai menyampaikan aspiarasi di DPR papua Barat dan telah menyerahkan aspirasi tersebut, masa lalu membubarkan diri secara tertib dan teratur. (SM3)

Baca Juga:  Dorong Optimalisasi Pelayanan, TP PKK Manokwari Berikan Bantuan Sarpras kepada Sembilan Posyandu

Pos terkait