JAKARTA, – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) memberi selamat terkait peringatan Hari Buruh International. Hal ini terlihat di akun instagram resmi @jokowi, Senin (1/5/2023).
Dalam akun media sosial tersebut, Jokowi mengunggah gambar beruliskan “Selamat Hari Buruh Internasional”. Pesan khusus diberi sang presiden, termasuk dorongan untuk kembali bekerja keras agar kehidupan lebih baik dari sebelumnya.
“Pandemi global telah melandai, perekonomian pun bergerak lagi. Bersama para pekerja yang telah bergiat sejak pagi, kita membangun usaha, membahagiakan keluarga, dan memajukan bangsa,” tulisnya di Instagram tersebut.
“Dengan kerja keras dan terampil, hidup kita hari ini akan lebih baik dari hari kemarin,” tambahnya.
Unggahan Jokowi tersebut mendapat 215 ribu likes. Setidaknya ada 2.148 komentar di feed tersebut.
Sementara itu, demo buruh besar-besaran terjadi di ibu kota Jakarta hari ini. Sebanyak 50 ribu pekerja disebut menghadiri peringatan May Day tersebut.
Baca Juga: KPU Buka Pendaftaran Bakal Caleg DPR-DPRD-DPD 1 Mei 2023
Mereka berkumpul Balai Kota DKI, lalu bergerak ke Istana Negara dan Gedung Mahkamah Konstitusi. Di siang hari, buruh akan bergerak ke Istora.
Massa buruh yang hadir merupakan gabungan dari sejumlah kelompok di antaranya Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI), Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI), Konfederasi Persatuan Buruh Indonesia (KPBI), dan Serikat Petani Indonesia.
Ada pula massa dari SPU, FSPMI, SPN, FSP KEP, FSP TSK, Farkes, FSP ISSI, FTPHSI, UPC, termasuk Jala PRT. Diklaim sebelumnya demo akan berlangsung di 38 provinsi.(*)