Buka Turnamen Futsal, Sayori: Jadikan Ini Ajang Mengasah Kemampuan dan Kejar Impian Pesepak Bola Profesional

Manokwari – Memeriahkan HUT ke-79 Kemerdekaan RI tahun 2024, kampung Indisey, distrik Prafi, menggelar turnamen futsal. Kegiatan itu dibuka oleh Kepala Distrik Prafi, Andarias Sayori, Sabtu (27/7/2024).

Saat membuka kegiatan tersebut, Sayori memotivasi peserta yang kebanyakan adalah murid-murid SD hingga SMA untuk menjadikan turnamen itu untuk mengasah kemampuan guna mengejar impian sebagai pesepak bola profesional.

Bacaan Lainnya

“Main dan kejar impianmu sebagai pesepak bola profesional, seperti abang-abangmu yang selama ini mengharumkan nama Papua di kancah internasional, seperti Alex Pulalo, Jek Komboy, Marten Tao, Okto Maniani, Ortisan Salosa, dan lainnya,” katanya.

Menurut Sayori, para peserta punya potensi menjadi pesepak bola profesional asalkan terus belajar mengasah kemampuan dan menghindari hal-hal negatif seperti minuman keras (miras), rokok, dan hal negatif lainnya.

Turnamen futsal itu diprakarsai oleh Karang Taruna Kampung Indisey dengan tujuan mencari dan mempromosikan talenta-talenta muda Arfak yang selama ini belum tersentuh event sepak bola.

“Harapannya melalui kegiatan ini bisa memperoleh pesepak bola andalan Arfak dari dataran Warpramasi,” ucap Sayori.

Sayori juga menekankan agar para peserta turnamen menjaga kebersamaan dalam bertanding, serta menghormati dan mematuhi semua aturan yang telah disepakati bersama.

“Junjung tinggi nilai-nilai fair play, kalah menang hati senang. Salam olahraga dan tetap semangat,” tandasnya.

Anggota DPRD Manokwari, Jhoni Muid, mengatakan turnamen tersebut menjadi ajang bagi peserta untuk menunjukkan kemampuan dan skill mengokah si kulit bundar.

Baca Juga:  Yonif 761/KA Bersama Masyarakat Bersihkan Pasar SP3 Distrik Prafi

Untuk itu, dia mengajak peserta mengeluarkan kemampuan terbaik dalam turnamen tersebut dengan tetap menjaga sportivitas.

Pada kesempatan itu, Muid juga mendukung kegiatan dengan memberikan sumbangan uang tunai sebesar Rp5 juta.

Turnamen futsal kampung Indisey diikuti oleh peserta dari tingkat SD, SMP, SMA, dan umum. (SM7) 

Pos terkait