MANOKWARI – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DPMK) Kabupaten Manokwari sudah mengantongi nama-nama kepala kampung hasil pemilihan kepala kampung (pilkam) serentak tahun 2021. Sesuai rencana, pelantikan kepala kampung hasil pilkam serentak akan dilaksanakan bulan depan.
Plt Kepala DPMK Kabupaten Manokwari, Jeffry Sahuburua, mengatakan seharusnya ada 95 kampung yang melaksanakan pilkam serentak pada 24 Juni 2021. Namun, pilkam di kampung Bremi, Distrik Manowkari Utara, ditunda ke 30 Juni.
Hasil pilkam di 95 kampung tersebut, menurut Sahuburua, sudah dikantngi DPMK Kabupaten Manokwari. Sesuai rencana, para kepala kampung hasil pilkam serentak itu akan dilantik bulan depan.
“Sesuai tahapan pelaksanaan pilkam serenatak, pelantikan kepala kampung terpilih dilaksanakan pada Agustus mendatang. Kalau tidak salah tanggal 21 Agustus,” ungkap Sahuburua di kantornya, Jumat (9/7/2021).
Saat ini, kata dia, DPMK sedang mempersiapkan pakaian untuk kepala kampung terpilih, sambal memproses SK jabatan kepala kampung tersebut.
“Untuk pelantikan, saat ini sudah masuk tahapan pengukuran pakaian sambil proses SK. Pengukuran pakaian sementara dilaksanakan sambil kita proses SK jabatan,” katanya.
Sahuburua menambahkan, karena masih dalam situasi pandemik Covid-19, pelantikan kepala kampung hasil pilkam serentak akan dilaksanakan di empat titik. Pelantikan akann dilaksanakan oleh Bupati Manokwari, Hermus Indou.
“Pelantikan ini karena situasi Covid, memang kita rencana bikin di empat titik. Rencananya Masni dan Prafi gabung jadi satu, Warmare sendiri, terus Manokwari Utara sendiri. Sementara Manokwari Timur, Manokwari Barat, dan Manokwari Selatan gabung jadi satu. Jadi nanti ada empat titik. Kepala kampung terpilih akan dilantik langsung oleh Bapak Bupati,” tukasnya. (SM7)