INVESTASI BODONG

Agency Director KBSS, Odilia Paula bersama Manager KBSS Cabang Manokwari, Maurits Pieterson Pau memberikan tumpeng kepada Plt Sekda Manokwari saat peresmiaan kantor KBSS belum lama ini.

By : ODILIA PAULA

Akhir akhir ini banyak sekali bertebaran di media massa tentang investasi bodong, bahkan hingga September 2020, ojk telah menutup ribuan investasi illegal atau bodong di seluruh Indonesia.

Bacaan Lainnya

Tapi diakui oleh Tirta Segara, Anggota Dewan Komisioner OJK Bidang Edukasi dan Perlindungan Konsumen dalam wawancaranya dengan detik.com pada bulan November 2020, bahwa investasi bodong ini akan terus bermunculan, dan oleh sebab itu Tirta memperingatkan masyarakat agar berhati – hati dalam memilih investasi. Perhatikan dua unsur utama dalam memilih entitas investasi yaitu legal dan logis.

APA SEBENARNYA INVESTASI BODONG INI?

Investasi bodong adalah penanaman modal pada produk keuangan atau bisnis palsu yang sebenarnya tidak ada, dimana tujuan utamanya adalah menghimpun dana yang akhirnya akan dilarikan oleh oknum penipu tersebut.

Tapi walaupun telah banyak kejadian di Indonesia, investasi bodong ini tetap marak dan banyak peminatnya, hal ini karena para investor tertarik dengan iming iming bunga tinggi dan ditambah dengan minimnya informasi seputaran investasi bodong ini sendiri, lalu apa yang perlu diperhatikan masyarakat agar tidak tertipu dalam investasi bodong ini?

LEGALITAS

Mintalah bukti bukti legalitas dari beroperasinya perusahaan tersebut, misalnya seperti ijin dari OJK atau Lembaga Lembaga terkait, bila mereka tidak dapat menunjukan ini dan mereka mengunakan alas an karena pusat mereka ada di luar negeri maka kita harus waspada, karena bila tidak memiliki legalitas di Indonesia artinya bila terjadi sesuatu maka pemerintah Indonesia tidak dapat berbuat apapun selain hanya melarang mereka lagi untuk beroperasi.

LOGIS

Lihatlah lebih jeli tentang imbal hasil yang dijanjikan. Memang imbal hasil yang tinggi menjadi salah satu pemikat utama dalam praktek investasi bodong ini, tapi kita tahu bahwa “high risk high return” artinya semakin tinggi imbal hasil yang dijanjian maka resikonya semakin tinggi juga.

Baca Juga:  Segera Hadir di Manokwari, Ini Produk yang Ditawarkan Koperasi Bosowa Sekuritas Sejahtera

Cobalah bertanya bagaimana perusahaan tersebut mengelola dana, apabila terliat tidak logis maka anda harus lebih berhati hati.

Dan hal yang paling mendasar agar tak tertipu investasi adalah banyak belajar dan mencari informasi mengenai investasi.

Lalu bila anda ingin mencari investasi yang telah terbukti legalitas dan keberhasilannya, maka anda dapat menghubungi KBBS Manokwari, yang beralamat di Jl. Esau Sesa – Manokwari – Papua Barat.

Pos terkait