Jakob Fonataba Jabat Pj Sekda Papua Barat Gantikan Dance Sangkek

MANOKWARI – Pemerintah Papua Barat menggelar pelantikan dan pengambilan sumpah / janji jabatan penjabat Sekretaris Daerah dan pejabat fungsional analis kebijakan ahli utama di lingkungan Papua Barat, Jumat (25/7/2023).

Pelantikan dipimpin langsung Pj Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw. Dilantik sebagai Pj Sekda Papua Barat,Jacob Fonataba Kepala Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan menggantikan Dance Sangkek yang sebelumnya sebagai Pj Sekda Papua Barat yang dilantik sejak 18 November 2022 lalu. Jakob akan menjabat selama enam bulan ke depan sampai adanya pelantikan Sekda definitif.

Selain itu dilantik juga pejabat fungsional analis kebijakan ahli utama yakni Abdul Latief Sueri yang merupakan Asisten III dan Eduard Nunaki Kepala BPSDM Papua Barat.

Hadir dalam pelantikan, Ketua DPR Papua Barat, Orgenes Wonggor, unsur Forkopimda dan Kepala OPD dilingkungan Papua Barat. (SM)

Baca Juga:  Pemprov Papua Barat Usulkan Tiga Nama Penjabat Bupati Maybrat

Pos terkait