KAIMANA, – Pengurus Pemuda Katolik Komisariat Cabang (Komcab) Kaimana bersama panitia pelaksana Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) melakukan kunjungan ke Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Kaimana, Rabu (26/7/2023).
Kunjungan ini turut dihadiri oleh perwakilan pengurus Pemuda Katolik Komisariat Daerah (Komda) Papua Barat Reinaldo Rumlus, S.IP.
Dalam kunjungan tersebut, Pemuda Katolik disambut baik oleh Kasie Imunisasi dan Survelens Bidang P2 Dinkes Kaimana Maria Katarina Adopak.S.Tr.Keb.
Ketua Panitia Rapimda Dominikus P. P Farneubun mengatakan kunjungan ini merupakan salah satu agenda membahas kegiatan pra Rapimda Pemuda Katolik Komda Papua Barat.
“Ada beberapa Kantor Dinas yang akan kami kunjungi dan mengajak kerjasama guna melakukan seminar pra Rapimda,” singkat Dominikus Farneubun.
Lebih lanjut, Dominikus Farneubun menjelaskan seminar pra Rapimda yang akan berfokus pada Umat Katolik di Kabupaten Kaimana.
“Seminar yang akan kami laksanakan sebagai pra Rapimda akan berfokus pada Umat Katolik, tatapi tidak menutup kemungkinan untuk saudara-saudari yang beragama lain bisa bergabung,” ungkapnya.
Dominikus Farneubun melanjutkan Dinkes Kaimana akan membawakan materi tentang cegah penyebaran virus campak rubella.
“Di Kaimana kasus campak rubella kini menjadi trending topik di media, maka dari itu kami Pemuda Katolik khususnya panitia pelaksana Rapimda ingin melakukan seminar guna mencegah penyebaran virus tersebut,” jelasnya.
Ditempat yang sama, Ketua Pemuda Katolik Komcab Kaimana Petrus Jimmy Rumlus mengungkapkan rasa terimakasih kepada Dinkes Kaimana yang telah menerima kunjungan Pemuda Katolik Komcab Kaimana dengan baik.
“Saya berharap kerjasama kita Pemuda Katolik dan Dinkes Kaimana bisa berjalan lancar serta menjadi kerjasama jangka panjang,” singkat Jimmy Rumlus sapaan akrab Petrus Jimmy Rumlus. (SM)