Kapolres Manokwari Serah Terima 4 Kapolsek dan Kasat Sabhara

Penandatangan berita acara serah terima 4 Kapolsek Kasat Sabhara disaksikan Kapolres Manokwari. (Foto:SM3)

MANOKWARI – Proses penyegaran ditubuh Polres Manokwari kembali dilakukan. Kali ini 4 Kapolsek dan Kasat Sabhara dimutasikan. Upacara serah terima jabatan itu di pimpin langsung Kapolres Manokwari, AKBP. Dadang Kurniawan.

Dalam amanatnya, Kapolres mengatakan disamping proses pergantian atau mutasi jabatan yang sudah menjadi kebiasaan di tubuh Polri, kini Polri dihadapkan dengan beberapa agenda besar yakni pandemik Covid-19 dan pemilihan serentak lanjutan Bupati dan Wakil Bupati. Oleh karenanya, kedua situasi tersebut membutuhkan kerja keras seluruh personil Polri untuk selalu siap siaga, serta tetap fokus pada perintah yang diturunkan dari pimpinan.

Bacaan Lainnya

“Pergantian pejabat ditubuh Polri merupakan hal yang biasa guna keperluan penyegaran. Perlu diketahui dewasa ini situasi pandemik Covid-19 sedang berlangsung, demikian juga agenda pengamanan pilkada,” kata Kapolres Manokwari, Selasa (22/9/2020).

AKBP. Dadang Kurniawan juga tidak lupa memberi apresiasi kepada para pejabat Polri yang baru saja menerima dan menyerahkan tugas, agar dengan cepat melakukan adaptasi bersama seluruh pihak yang terkait, guna memberikan pelayanan khususnya penegakan kamtibmas di tengah masyarakat.

“Untuk pejabat lama terima kasih atas pengabdian dan loyalitas serta dedikasi yang saudara-saudara berikan kepada institusi Polri, dan selamat bertugas di tempat baru. Saya harap, para pejabat baru dapat bekerjasama dengan tokoh masyarakat, tokoh adat maupun tokoh agama dan tokoh pemuda, semoga dapat membawah perubahan yang signifikan,” tutupnya.

Seperti diketahui, jabatan Kasat Sabhara yang sebelumnya dijabat AKP Siswanto, kini diambil alih oleh IPTU. Ahmad Sohfiayanto, sementara Kapolsek KSKP kini dijabat oleh IPTU. Muhamad Luhu, Kapolsek Anggi oleh IPDA. Samuel Rexon Urbon, Kapolsek AmberbaIPDA IPDA. Irenius Hutaruk, dan Kapolsek Kebar di jaIPDA IPDA. Gerits K. I Yarangga. (SM3)

Baca Juga:  ZIM alias S Kurir Narkoba Tertangkap di Fanindi

Pos terkait