MANOKWARI – Rumah susun (Rusun) milik Pemkab Manokwari yang akan dijadikan sebagai tempat karantina terpusat terus dipersiapkan oleh Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten. Diperkirakan, persiapan mencapai 60 persen.
“Saya mau katakan itu baru 60 persen,” ujar Ketua Harian Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Manokwari, drg. Henri Sembiring, di Posko Gugus Tugas Covid-19, Senin (29/6/2020).
Pihaknya terus berpacu dengan waktu menyiapkan tempat karantina terpusat tersebut. Saat ini sedang dibangun pagar dari seng.
“Kita upayakan lebih cepat lebih baik karena ketika itu sudah selesai akan dilakukan rapid test bagi mereka yang kontak langsung dengan orang yang sudah dinyatakan positif,” sebutnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Manokwari, dr. Alfred Bandaso, mengatakan, ada sejumlah petugas yang akan ditempatkan di karantina terpusat.
Tenaga-tenaga yang akan ditempatkan di tempat itu, katanya, yakni petugas medis seperti dokter, perawat, bidan, analis, gizi, farmasi, kesling, dan driver. Selain itu, ada juga tenaga nonmedis yang akan ditempatkan di tempat tersebut seperti petugas laundry, cleaning service, dan sekuriti.
Khusus untuk tenaga medis, tambahnya, ada 20 orang yang dipersiapkan untuk ditempatkan di karantina terpusat. (SM7)