MANOKWARI – Ratusan mahasiswa yang tergabung dalam kelompok Cipayung di Manokwari, kembali menggelar aksi demo menolak Omnibus Law, Senin (12/10/2020).
Sebelumnya, ratusan mahasiswa itu berkumpul di depan Fakultas Peternakan Universitas Papua sekira pukul 09.00 WIT dan menuju Gedung DPR Manokwari, mereka melakukan orasi penolakan terhadap UU Cipta Kerja.
Mahasiswa menilai, UU Cipta Kerja sangat tidak berpihak kepada kaum buruh atau pekerja. Yang mana, UU Cipta Kerja atau Omnibus Law, yang belum lama ini ditetapkan oleh DPR RI, sangat memberikan peluang bagi para penguasa dan antek-antek politik. Mereka juga menilai, adanya konspirasi politik uang dalam penetapan UU dimaksud kepada oknum birokrat maupun legislatif.
“Sampai hari ini belum ada statetmen dari pemerintah yang menyatakan untuk menolak UU tersebut. Saya masih ingat, salah satu pemerintahan pernah menyatakan bahwa hati-hati setiap pasal yang dibuat pasti ada bayarannya,” teriak salah satu Mahasiswa.
Tidak menunggu lama, massa dengan menumpangi 3 mobil truk dan piluhan kendaraan roda dua, bertolak menuju gedung DPRD Kabupaten Manokwari. (SM3)