Pembangunan Ekonomi Target Prioritas HEMAT

Bupati Teluk Wondama, Hendrik Mambor.

MANOKWARI – Masa kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Teluk Wondama Hendrik Mambor dan Andi Kayukatui yang di kenal dengan sebutan “HEMAT” hanya 3 (tiga) tahun, sehingga prioritas utama adalah peningkatan ekonomi.

Bupati Teluk Wondama, Hendrik Mambor mengatakan, hasil evaluasi Kementerian Keuangan (Kemenkeu) kapasitas fiskal Teluk Wondama sangat rendah, sehingga perlu dilakukan langkah-langkah kongkret mengingat waktu untuk memimpin Teluk Wondama hanya 3 tahun.

Bacaan Lainnya

“Ini menjadi salah satu prioritas utama, kalau ekonomi meningkat, tentu berdampak bagi kehidupan masyarakat,” Ungkap Hendrik Mambor, usai dilantik Sebagai Bupati Teluk Wondama bersama Wakilnya Andy Kayukatui, Rabu (5/5/2021).

Sebagai langkah kongkret yang akan dilakukan, kata Hendrik, pembangunan Bandara Wasior akan dilaksanakan 2022, pasalnya pembangunan bandara memberikan pengaruh besar bagi peningkatan ekonomi terutama sektor pariwisata.

“Kami berharap pembangunan didukung seluruh elemen masyarakat, termasuk pemerintah provinsi dan pusat, karena ini sangat berpengaruh terhadap pembangunan ekonomi,” tuturnya.

Namun dikatakan Mambor, sektor pendidikan, kesehatan dan infrastruktur tetap dilaksanakan sehingga pembangunan di Kabupaten Teluk Wondama, tetap berjalan. Namun untuk mewujudkan seluruh program pemerintah, dukungan masyarakat sangat diharapkan.

“Tentu akan ada tantangan yang akan kita hadapi, sehingga kami berharap dukungan masyarakat dan seluruh pemangku kepentingan sangat dibutuhkan, karena kami tidak bisa kerja sendiri,” tandasnya. (SM13)

Baca Juga:  Wabup Pimpin Kirab Merah Putih di Teluk Wondama

Pos terkait