MANOKWARI, – Ketua Tim Penggerak PKK (TP PKK), Tim Pembina Posyandu, dan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) dari tujuh kabupaten di Papua Barat resmi dilantik di Manokwari, Senin (24/3/2025). Sebagai Ketua TP PKK, Tim Pembina Posyandu, dan Dekranasda Kabupaten Manokwari, Ny. Febelina menegaskan bahwa amanah yang diterimanya merupakan tanggung jawab besar yang harus dijalankan dengan penuh komitmen.
Ny Febelina Indou mengatakan, langkah awal setelah pelantikan adalah menyusun kepengurusan yang nantinya akan dikukuhkan oleh Bupati Manokwari.
“Setelah pelantikan ini, kami akan segera menyusun kepengurusan yang nantinya dikukuhkan oleh Bupati Manokwari. Selanjutnya, pelantikan juga akan dilakukan di tingkat distrik dan kelurahan agar program kerja dapat segera dilaksanakan,” ujarnya.
Meski petunjuk teknis (juknis) dari pusat terkait program prioritas PKK, Dekranasda, dan Tim Pembina Posyandu belum diterima, ia menyebutkan bahwa Ketua TP PKK Papua Barat telah memastikan juknis tersebut segera dikirim.
“Begitu juknis diterima, kami akan langsung menindaklanjuti program kerja sesuai dengan prioritas yang telah ditetapkan,” katanya. (SM)





