MANOKWARI SELATAN – Staf ahli bupati bidang pembangunan, Yakob Liklikwatil menjadi orang pertama yang menerima suntikan vaksin Covid-19 atau vaksin Sinovac di Kabupaten Manokwari Selatan.
Yakob menjadi orang pertama yang disuntik vaksin Covid-19 di Manokwari Selatan, setelah sebelumnya Bupati Markus Waran, Wakil Bupati Wempi Rengkung, Sekda Hengky Tewu, Kepala Dinas Perhubungan, dinyatakan tidak lolos dalam tahap screening karena beberapa diantaranya mengalami gangguan kesehatan seperti tensi tubuh yang tinggi.
Pencanangan vaksinasi Covid-19 dilakukan Wakil Bupati Manokwari Selatan, Wempy Rengkung. Dalam sambutannya, Wempy mengatakan vaksin selanjutnya akan diberikan kepada tenaga kesehatan, pimpinan daerah dan tokoh masyarakat. Dirinya berharap setelah divaksin dapat dikampanyekan kepada masyarakat karena diharapkan 70 persen masyarakat Manokwari Selatan harus menerima vaksin Covid-19.
“Minimal Manokwari Selatan harus 70 persen yang mendapat vaksin Covid-19. Kita yang hadir disini memiliki tanggung jawab memberikan pemahaman kepada masyarakat di mulai dari ruang kerja, lingkungan tempat tinggal dan lainnya sehingga vaksin bisa direalisasi dengan cepat dan dapat bermanfaat untuk seluruh masyarakat Manokwari Selatan,” pesan Wempy.
Ketua Panitia pencanangan vaksin Covid-19, Hengky Tewu mengatakan selain upaya protokol kesehatan 3M vaksin Covid-19 merupakan salah satu upaya pencegahan Covid-19.
“Manokwari Selatan dan juga petugas kesehatan sudah siap. Sudah dilakukan sosialisasi kepada masyarakat karena target 70 persen harus tercapai sehingga melindungi yang lain yang belum divaksin karena factor tertentu. Mereka yang hari ini sudah vaksin harus melakukan kampanye vaksinasi,” ujarnya.
Kabupaten Manokwari Selatan merupakan kabupaten terakhir dalam pencanangan vaksin Covid-19 termin pertama tahap pertama di Papua Barat setelah Kabupaten Manokwari dan Kota Sorong. (SM5)