Teluk Triton, Surganya Wisata Papua Barat

Wisata Teluk Triton
Salah satu spot di Triton, Kaimana.

KAIMANA, – Sudah pernahkah Anda ke Teluk Triton di Kabupaten Kaimana, Provinsi Papua Barat? Jika belum, perlu ditambahkan dalam daftar tempat yang dikunjungi saat liburan.

Teluk Triton di Kaimana disebut-sebut memiliki keindahan yang bisa menjadi destinasi wisata yang lebih mendunia.

Bacaan Lainnya

Di Teluk Triton, mata Anda akan dimanjakan dengan pepohonan subur nan hijau di atas gugusan pulau-pulau karang.

Tak hanya itu. Keindahan bawah lautnya boleh dicoba. Lautnya yang berwarna biru kehijauan akan memberikan kesan yang berbeda berada di dalamnya.

Bagi Anda yang suka menyelam, alam bawah laut Teluk Triton akan memberikan sensasi tersendiri. Tidak hanya indah, tapi juga teduh sehingga mendukung para penyelam.

Wisata Teluk Triton

Destinasi wisata Teluk Triton sangat cocok bagi Anda yang ingin menghabiskan liburan atau akhir pekan berkesan dengan keluarga, teman-teman, atau mungkin dengan orang tersayang.

Keindahan alam yang ditawarkan Teluk Triton bisa merefresh kembali raga, pikiran, dan jiwa setelah berkutat dengan aktivitas yang padat.

Baca Juga: Membaca Potensi Wisata Berbasis Lingkungan di Papua

Tak hanya gugusan pulau kecil di lautan biru, di Teluk Triton kita juga bisa melihat langsung Hiu Paus. Anda juga mencoba sensasi dengan berenang bersama ikan raksasa ini.

Teluk Triton juga punya Pantai Ermun, pantai dengan hamparan pasir putih halus, bersih, dan tentu saja tenang. Tak sabar rasanya bila tidak “mencumbu” pasirnya yang menggoda. Berada di pantai ini seolah berada di private island.

Mengitari teluk ini kita juga disuguhi beberapa lukisan peninggalan prasejarah. lukisannya berbentuk seperti telapak tangan, lukisan hewan, dan juga gambar-gambar abstrak di tebing yang memanjang seperti tembok.

Teluk Triton dengan aneka keindahannya ibarat surga wisata di Papua Barat.

Teluk Triton berada di Indonesia bagian Timur, tepatnya di Kaimana, Papua Barat. Kaimana sendiri terkenal akan keindahan senjanya, sehingga Kaimana dijuluki Kota Senja.

Untuk menikmati keindahan Teluk Triton ada sarana transportasi berupa speedboat berkapasitas 10-15 orang yang siap melayani, tentu dengan harga yang ramah kantong.

Jadi tunggu apa lagi? Yuk, agendakan liburan ke Teluk Triton di Kaimana, Provinsi Papua Barat. (SM)

Pos terkait