Manokwari – Hari ini umat Islam memperingati hari raya Isra Mi’raj. Bupati Hermus Indou berharap umat Islam di Kabupaten Manokwari menjadikan perayaan Isra Mi’raj sebagai momentum meningkatkan iman dan takwa kepada Allah SWT dan sebagain wahana menjalin silaturahmi.
“Atas nama Pemkab dan masyarakat Manokwari, saya ucapkan selamat merayakan hari raya Isra Mi’raj bagi semua umat Islam di Kabupaten Manokwari yang pada hari ini merayakannya,” ujar Hermus.
Hermus berharap momentum perayaan Isra Mi’raj dijadikan sebagai momentum untuk beribadah serta meningkatkan iman dan ketakwaan kepada Tuhan yang Maha Kuasa.
“Kita menyadari bahwa kita ada di bumi yang usianya makin tua dan bencana terjadi di mana-mana. Jadi mari kita jadikan momentum perayaan Isra Mi’raj untuk seluruh umat beriman dan bertakwa serta berharap penuh pada Tuhan Maha Kuasa dengan harapan Tuhan menyelamatkan kita dan bumi yang kita pijaki ini dari berbagai ancaman bahaya, bencana, dan lain sebagainya,” katanya.
Hermus juga berharap umat Islam hendaknya menjadikan momentum hari raya Isra Mi’raj sebagai wahana silaturahmi. Sebagai satu keluarga, satu bangsa dan satu negara, dan satu daerah hendaknya umat Muslim dan umat beragama lainnya saling memberi kasih sayang untuk mewujudkan cinta dan kasih sayang karena Tuhan tidak pernah membedakan dalam memberikan kasih sayang.
“Tuhan mencontohkan dirinya seperti matahari dan samudera yang ada untuk semua umat manusia. Mudah-mudahan kita yang mendiami Manokwari ini pun bisa mencerminkan sifat-sifat Tuhan dan menjaga kebersamaan, kerukunan, keberagaman sebagai anugerah Tuhan Maha Kuasa,” ungkapnya.
Hermus menambahkan, umat Islam sudah sangat luar biasa berpartisipasi membangun peradaban di Kabupaten Manokwari. Namun dia meminta untuk tidak boleh berpuas diri dan berhenti membangun Manokwari tapi melanjutkan pembangunan di Kabupaten Manokwari untuk kemaslahatan semua masyarakat.
“Harus diingat bahwa kita sedang membangun bangsa dan negara di sini. Karena itu, Indonesia harus maju, Papua harus maju, Manokwari harus maju,” tandasnya. (SM7)