Wakil Bupati Sempat Kewalahan Cari BBM 

Salah satu SPBU di Manokwari.

MANOKWARI – Terjadi  kekosongan Bahan Bakar Minyak BBM di sejumlah Sentra Pelayanan Bahan Bakar Umum SPBU di Manokwari bukan hanya dirasakan warga, Wakil Bupati pun turut merasakan hal yang sama.

Hal ini disampaikan Wakil Bupati Manokwari, Edy Budoyo mengaku dia sendiri merasa kesulitan kemarin membeli BBM

Bacaan Lainnya

“Saya sendiri kebetulan kesulitan membeli BBM, tapi kebetulan saat menghadiri ziarah Mantan Pejabat Pemkab Manokwari, saya tanya Plt Kadis Perindakop, soal penyebab kekosongan BBM di SPBU,” kata Edy Budoyo, Jumat (5/11/2021).

Dia berujar kepada Plt. Kadis Perindagkop agar segera mempertanyakan penyebab kekosongan BBM. Jangan sampai ini mengganggu pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Manokwari.

“Saat itu Plt. Kadis Perindagkop mengaku segera menanyakan hal tersebut kepada Pihak Pertami. Namun saya belum dapat informasi tersebut,” ujarnya

Dia mengatakan kekosongan tersebut utamanya Petralite, sebab menurutnya kemarin sore dia melihat antrean panjang kendaraan di SPBU. (SM)

Baca Juga:  Saat Pertamina Klaim Ada SPBU di Pegaf, Warga: Tidak Ada

Pos terkait