Manokwari – Wakil Kepala BIN RI, Letjen TNI I Nyoman Cantiasa, melakukan kunjungan kerja ke Manokwari, Papua Barat, Senin (19/1/2024). Kunjungan itu untuk mengecek dan menentukan lokasi pembangunan Papua Barat Youth Creative Hub.
Kedatangan mantan Pangdam XVIII/Kasuari ini disambut oleh Pj Sekda Papua Barat, unsur Forkopimda Papua Barat, Kabinda Papua Barat, sejumlah pejabat Pemprov Papua Barat, serta Asisten I Sekda Kabupaten Manokwari di Bandara Rendani Manokwari.
Menurut Cantiasa, dirinya bersama Pemprov dan Forkopimda Papua Barat akan mendiskusikan lokasi pembangunan Papua Barat Youth Creative Hub.
“Tempatnya harus strategis dan menjadi magnet bagi pemuda-pemudi Papua Barat untuk mengembangkan diri,” katanya.
Dikatakannya, Papua Barat Youth Creative Hub menjadi tempat untuk mengeksploitasi talenta pemuda-pemudi Papua Barat di berbagai bidang seperti pertanian, perkebunan, keterampilan, seni, dan ekonomi kreatif.
“Masa depan mereka harus lebih baik ke depan. Jangan sampai adik-adik kita ini tidak mempunyai keterampilan, tidak punya kemampuan, sehingga mereka tersisih tidak mampu bersaing dengan pemuda-pemuda lainnya,” ujarnya.
Menurutnya, pemuda-pemudi Papua Barat ada yang bisa menjadi anggota TNI dan Polri, ada yang bisa berkarya di BUMN dan bisa menjadi ASN.
“Adik-adik yang belum dapat ini kita harus siapkan mereka,” tegasnya.
Papua Barat Youth Creative Hub akan dibangun oleh Kementerian PUPR dan direncanakan diselesaikan dalam tahun ini. Karena itu, dalam kunjungan tersebut dirinya akan melihat sejumlah lokasi yang menjadi alternatif untuk pembangunannya.
“Hari ini kita jalan dengan Forkopimda dan para tokoh yang ada mencari titik yang tepat, sehingga secepatnya dilakukan peletakan baru pertama pembangunannya. Ada beberapa alternatif lokasi, di Soribo dan lain-lain. Mudah-mudahan tidak ada masalah,” tukasnya. (SM7)