Argentina Vs Kroasia Sama-sama Kuat, Nasibnya Tergantung Adu Penalti

Argentina Vs Kroasia
Kapten Timnas Argentina, Lionel Messi.

QATAR, suaramandiri.coArgentina akan berhadapan dengan Kroasia pada semifinal Piala Dunia 2022, Rabu, 14 Desember 2022 dini hari WIB.

Lionel Messi diharapkan menjadi pembeda pada laga tersebut dan membawa La Albicelestes melaju hingga ke final. Messi akan menjadi sorotan utama, sebab megabintang lainnya, Cristiano Ronaldo sudah pulang lebih dahulu malam tadi.

Bacaan Lainnya

Portugal kalah dengan skor tipis 0-1 dari Maroko dan memaksa skuad Fernando Santos coming home. Tapi dilansir dari Daily Star, nasib apes Ronaldo tampaknya menular kepada Lionel Messi. Sebab La Pulga diprediksi absen pada laga melawan Kroasia karena sanksi FIFA.

FIFA telah membuka proses disipliner terhadap Messi menyusul kritik yang dia kepada wasit pertandingan Antonio Mateu Lahoz saat Argentina bersua Belanda. Dan karena itu, jika Lionel Messi dinyatakan bersalah, dia bisa absen di semifinal melawan Kroasia. Ini kondisi yang tidak mudah.

Argentina sempat diragukan untuk bisa melangkah hingga ke babak semifinal. Pasalnya Messi dan koleganya kalah 1-2 dari Arab Saudi di laga awal Piala Dunia 2022. Namun di babak 16 besar, Argnetina menumbangkan Australia dengan skor 2-1. Kemudian di babak 8 besar, mereka mengalahkan Belanda lewat adu penalti dengan skor 4-3, setelah bermain imbang 1-1 di waktu normal.

Baca Juga: Paska Investigasi FIFA, Messi Terancam Absen di Argentina vs Kroasia

Sedangkan Kroasia mampu mengandaskan Brasil di babak 8 besar. Tim asuhan Zlatko Dalic ini lolos ke babak 16 besar sebagai runner-up Grup F setelah berhasil mengemas 5 poin dari 3 laga. Secara kualitas pemain, kedua tim terbilang imbang, Argentina dengan pemain muda dan juga Messi, di kubu Kroasia juga sama, masih banyak wajah-wajah lama di Piala Dunia 2018 yang berhasil masuk final.

Kemungkinan Argentina vs Kroasia akan sama kuat 1-1. Nasibnya kemudian ditentukan di babak adu penalti. (*)

Pos terkait