Bupati Hermus Ingatkan Integritas Prajurit Muda Dengan NKRI

MANOKWARI – Prajurit Tamtama yang telah lulus pendidikan pertama di hari ini senantiasa membangun motivasi kuat untuk menjadi prajurit yang baik. Senantiasa mengabdikan diri untuk bangsa dan negara lebih khusus masyarakat yang berada di Provinsi Papua Barat. Sekali berintegrasi dengan Negara Kesatuan Republik Indonesia harus tetap untuk selamanya.

Pesan ini disampaikan Bupati Manokwari, Hermus Indou kepada kepada 169 orang prajurit yang usai mengikuti upacara penutupan Pendidikan Pertama Tamtama TNI AD Gelombang II TA 2021 Kodam XVIII/Kasuari dan baru saja dilantik oleh Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI Gabriel Lema, S.Sos., menjadi prajurit TNI yang berpangkat Prajurit Dua, di lapangan upacara Rindam XVIII/Kasuari, Momiwaren, Manokwari Selatan, Kamis (14/4/2022).

Bacaan Lainnya

“Kami menyampaikan terima kasih kepada Pangdam XVIII/Kasuari dan ungkapkan rasa bangga karena anak Papua Barat sekarang banyak menjadi TNI, kami lihat mereka sangat gagah dan bersemangat setelah dilantik dan resmi menyandang pangkat baru, semoga mereka menjadi prajurit TNI yang berkomitmen untuk mengabdikan diri untuk membela, menjaga kehormatan, kejayaan Bangsa dan Negara ditanah Papua ini,” tambah Bupati,

Sementara itu, Pangdam Kasuari mengatakan penutupan Dikmata merupakan peristiwa penting dan bersejarah serta patut disyukuri karena telah berubah status menjadi militer.

“Kuatkan niat dan tekad untuk menjadi prajurit yang selalu mencintai dan dicintai rakyat, hindari sikap dan perilaku yang dapat merugikan dan menyakiti hati rakyat serta merusak citra TNI AD. Kalian adalah anak negara untuk menjaga kedaulatan NKRI, tidak boleh menjadi prajurit cengeng, harus tangguh dan tahan uji serta harus bersedia ditempatkan dimana saja ditugaskan,” pesan Pangdam.

Baca Juga:  Lepas Wisudawan, Hammar Berpesan tidak Gantungkan Hidup pada Orang Lain

Pada kesempatan ini, Pangdam menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada Pemerintah Provinsi Papua Barat dan para Bupati  serta masyarakat yang telah memberikan perhatian yang begitu besar kepada lembaga pendidikan ini sebagai tempat pengembangan sumberdaya manusia prajurit Kodam XVIII/Kasuari.

Untuk lulusan terbaik Dikmata Gelombang II TA. 2021 diraih oleh Prada Risyart Agustin Marunggu, kelahiran Sorong 18 Mei 2000 putra dari Yohanes Marunggu dan Petronela Ramar. Sebelum pelantikan dan pemasangan pangkat, Pangdam lakukan pemeriksaan pasukan upacara terlebih dahulu.

Ikut dalam kegiatan ini, Irdam, Kapoksahli Pangdam, Danrindam XVIII/Kasuari, para pejabat Kodam, para Perwira, Bintara dan Tamtama Rindam, sementara dari unsur pemerintahan hadir Ketua MRP PB Maxi Nelson Ahoren, Bupati Manokwari dan Manokwari Selatan, unsur Forkopimda Kabupaten Manokwari Selatan dan para keluarga siswa Dikmata. (SM)

Pos terkait