MANOKWARI – DPRD Manokwari menerima dan menyetujui delapan Rancangan Peraturan Daerah (Ranpeda) untuk ditetapkan menjadi Perda. Delapan Ranperda tersebut terdiri dari empat Ranperda Inisiatif DPRD dan empat Ranperda usulan Pemkab Manokwari.
Empat Ranpeda inisiatif DPRD yakni Ranperda tentang Penyelenggaraan Kabupaten Layak Anak, Ranperda tentang Sistem Keolahragaan Kabupaten Manokwari, Ranperda Perlindungan dan Pemenuhan Hak Penyandang Disabilitas, serta Ranpeda Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan.
Sedangkan empat Renperda usulan Pemkab Manokwari yakni Ranperda tentang Pengelolaan Air Limbah Domestik; Ranperda PEmbentukan Distrik Aimasi, Mokwam, Masni Utara, Wasirawi, dan Distrik Moruj Mega; Ranperda Pendirian Perusahaan Perseroan Daerah PT Mambruk Karya Mandiri; serta Ranperda tentang Penyertaan Modal Daerah pada PT Mambruk Karya Mandiri.
Wakil Ketua DPRD Manokwari, Bons Sanz Rumbruren, mengatakan delapan Ranperda itu disetujui dengan catatan. Oleh karena itu, DPRD berharap Pemkab Manokwari dapat segera menindaklanjuti penyempurnaan dimaksud untuk selanjutnya diserahkan ke Gubernur Papua Barat dalam hal ini Biro Hukum Setda Papua Barat untuk diverifikasi dan mendapatkan nomor registrasi Perda. Dengan demikian, delapan Ranperda itu dapat ditetapkan menjadi Perda sesuai mekanisme yang diatur dalam pembentukan peraturan perundang-undangan.
Bupati Manokwari, Hermus Indou, mengatakan Pemkab Manokwari akan melaksanakan berbagai catatan, harapan, dan masukan yang telah diberikan oleh gabungan fraksi DPRD. Dengan demikian, apa yang menjadi cita-cita bersama yakni terwujudnya Kabupaten Manokwari sebagai pusat peradaban di Tanah Papua dan ibukota PProvinsi Papua Barat yang religious, berbudaya, berdaya saing, mandiri, dan sejahtera dapat tercapai.
Baca Juga: Lagi, Kantor BKD Papua Barat Dipalang
“Terhadap kerja keras seluruh pimpinan dan anggota dewan yang terhormat yang telah membahas Ranperda dan menyetujuinya menjadi Perda saya atas nama pemerintah daerah dan seluruh masyarakat Manokwari mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi serta penghargaan yang setinggi-tingginya. Semoga kerja sama yang baik dan segala sumbangsih yang diberikan dapat membawa perubahan demi kemajuan dan kemakmuran daerah dan masyarakat Kabupaten Manokwari,” tukasnya. (SM7)