SUARAMANDIRI, – Teh serai dikonsumsi sebagai minuman kesehatan sejak dahulu kala. Ini tujuh manfaat teh serai yang sudah terbukti dalam penelitian. Teh serai merupakan salah satu teh herbal yang umum diminum oleh sebagian masyarakat.
Mengutip dari Health Site, teh serai merupakan sumber antioksidan dan memiliki sifat antimikroba yang kuat serta bisa meredakan peradangan. Selain itu, teh serai juga mengandung vitamin dan mineral yang memberikan manfaat baik untuk kesehatan. Berikut manfaat teh serai jika diminum secara rutin:
1. Melancarkan sistem pencernaan
Serai bermanfaat membantu mengatasi masalah pencernaan, karena bertindak sebagai diuretik alami. Teh serai bisa membantu meredakan mual, sembelit, kembunng, dan menenangkan perut untuk menjaga sistem pencernaan tetap pada jalurnya. Sebuah penelitian tahun 2012 yang diterbitkan oleh National Institutes of Health menunjukkan bahwa sereh efektif melawan tukak lambung, dan meredakan kram.
2. Menurunkan tekanan darah tinggi
Serai mengandung potasium dan membantu meningkatkan produksi urin dalam tubuh. Teh sereh juga bisa menurunkan tekanan darah dan meningkatkan sirkulasi darah. Hasil sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Medical Forum Monthly, sereh efektif dalam menurunkan tekanan darah. Faktanya, berdasarkan penelitian observasi tahun 2012, ditemukan bahwa teh sereh lebih efektif daripada teh hijau.
3. Menurunkan berat badan
Teh serai digunakan sebagai minuman yang mengeluarkan racun dalam tubuh, meningkatkan metabolisme, dan membantu menurunkan berat badan. Berdasarkan laporan tahun 2013 yang diterbitkan dalam American Journal of Clinical Nutrition, kandungan polifenol dan kafein dalam sereh bisa meningkatkan pengeluaran energi dan oksidasii lemak, sehingga berkontribusi terhadap penurunan berat badan.
4. Melawan kanker
Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal Agriculture and Food Chemistry, sereh penuh dengan antioksidan yang memiliki kemampuan melawan radikal bebas, bertanggung jawab untuk perkembangan sel kanker serta penuaan dini.
5.Mengurangi kecemasan
Serai bisa membantu meredakan kecemasan dan stres. Pusat Kanker Memorial Sloan Kettering menyarankan mencium sereh untuk mengurangi kecemasan dan stres dengan cepat.
Baca Juga: Inilah 5 Manfaat Buah Matoa Untuk Kesehatan Tubuh
6. Melindungi jantung
Sebuah artikel yang diterbitkan dalam Journal of Advanced Pharmaceutical Technology & Research menunjukkan bahwa asupan serai bisa menurunkan kolesterol secara signifikan dan bisa meningkatkan kesehatan jantung. Serai juga mengandung quercetin, flanvonoid yang dikenal memiliki manfaat antioksidan dan antiinflamasi yang melindungi kesehatan jantung. Selain itu, kandungan tersebut bisa membantu dalam mengelola kolesterol dalam darah.
7. Menyehatkan rambut
Temuan penelitian tahun 2015 menunjukkan bahwa serai secara signifikan mengurangi ketombe dalam hitungan minggu. Selain itu, sereh mengandung vitamin A dan C tinggi yang berfungsi sebagai nutrisi penting untuk kulit dan rambut.
8. Meningkatkan kesehatan mulut
Menurut penelitian tahun 2012 yang diterbitkan oleh National Institutes of Health, sifat antimikroba serai bisa membantu melawan bakteri streptococcus sanguinis, bakteri yang bertanggung jawab atas kerusakan gigi.(*)