Jalani Pemeriksaan Kesehatan Paslon HEBO & SMART Ditangani 6 Dokter Spesialis

Pasangan Hermus Indou - Edi Budoyo dan Sius Dowansiba - Rudi Timisela bersama Ketua KPU Manokwari mengikuti tahapan pemeriksaan kesehatan. (Foto:SM3)

MANOKWARI – Tiba saatnya pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Manokwari Hermus Indou-Edi Budoyo dan Sius Dowansiba Rudi Timisela menjalani tahapan pemeriksaan kesehatan, setelah sebelumnya telah berkas kedua pasangan calon tersebut dinyatakan lengkap dan di terima oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Manokwari 5 September pekan lalu.

Pemeriksaan kesehatan bagi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, di pusatkan di Rumah Sakit dr. Azhar Zahir Manokwari.

Bacaan Lainnya

Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kabupaten Manokwari dr. Ade Ismawan, mengatakan ada 6 dokter spesialis yang dilibatkan dalam pemeriksaan dua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, yang telah dinyatakan lolos pemeriksaan berkas oleh KPU Manokwari. Tidak hanya dokter spesialis, namun secara umum pasangan calon juga akan mengikuti pemeriksaan psikologis dan narkoba.

“Kita akan lakukan jam 7 pagi ini sampai jam 5 atau 6 sore. Pemeriksaan yang akan kita lakukan adalah pemeriksaan psikologis dan narkotika oleh BNN. Untuk spesialis sendiri kami akan melibatkan 6 dokter spesialis yakni dokter penyakit dalam, bedah, mata, darah, radiologi dan dokter umum,” tutur dr. Ade Ismawan, Senin (7/9/2020).

Sementara itu, Ketua KPU Manokwari Abdul Muin Salewe mengatakan bahwa pemeriksaan kesehatan terhadap pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari tahapan pilkada. Sebab lanjut Muin, hasil pemeriksaan ini nantinya akan menjadi tolak ukur untuk pada tahapan berikutnya yakni tanggapan masyarakat.

“Untuk pemeriksaan kesehatan hari ini kami sudah sampaikan semua persiapannya. Jadi nanti ini semuanya berakhir pada saat penetapan. Tapi sebelum itu kami akan minta tanggapan masyarakat terhadap kedua pasangan calon ini,” ujar Muin.

Baca Juga:  Penetapan Syarat Dukungan Paslon Perseorangan Diwarnai Adu Mulut Bawaslu Dengan KPU

KPU Manokwari baru akan menerima hasil pemeriksaan kesehatan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, selambat-lambatnya pada tanggal 12 September mendatang. Yang tentu hasil tersebut murni dikeluarkan oleh tim medis yang memeriksa kedua pasangan calon.

“Untuk hasil ini, sesuai tahapan kita harus terima tanggal 12. Nanti hasilnya seperti apa, itu ditentukan oleh dokter dan itu yang akan kami gunakan sebagai bagian dari tahapan meminta tanggapan masyarakat,” tutup Ketua KPU Manokwari.

Sebelum memasuki ruang pemeriksaan, kedua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, Hermus Indou-Edi Budoyo (HEBO) dan Sius Dowansiba – Rudi Timisela (SMART) seperti biasanya mengikuti protokol kesehatan mulai dari penggunaan masker, mencuci tangan dan mengecek suhu tubuh. (SM3)

Pos terkait