QATAR, suaramandiri.co – Tak bisa dipungkiri, Angel Di Maria menjadi jimat timnas Argentina dalam empat laga final yang dilakoni. ‘Kesaktian’ bintang lapangan itu pun terbukti ampuh di final Piala Dunia 2022. Sudah tampil sejak menit awal, Angel Di Maria memegang peran penting sebagai motor serangan kontra Prancis di final Piala Dunia 2022, Minggu (18/12). Ia membuat distribusi bola lebih lancar ke lini depan.
Di Maria bahkan mencetak gol indah di pertandingan final Piala Dunia 2022. Berawal dari kerja sama apik antara Lionel Messi dan Julian Alvarez, Argentina melakukan serangan balik apik yang membelah pertahanan Prancis.
Alvarez kemudian mengirim bola ke Alexis Mac Allister yang lolos jebakan offside. Mac Allister lalu dengan cermat membuat assist ke Angel Di Maria yang dengan bebas menaklukkan Hugo Lloris di menit ke-36.
Ini bukan pertama kalinya Di Maria menjadi sosok kunci pada laga puncak La Albiceleste. Sebab, gol ke gawang Prancis di Piala Dunia 2022 adalah kali keempat Di Maria mencetak gol di partai final.
Momen pertama terjadi pada Olimpiade 2008 Beijing. Di Maria menjadi penentu kemenangan final kontra Nigeria melalui gol tunggal. Itu membuat Argentina berhasil merebut medali emas setelah menang 1-0.
Baca Juga: Kylian Mbappe Raih Sepatu Emas!
Kemudian, hal serupa kembali terjadi. Pada final Copa Libertadores 2021 kontra Brasil, Di Maria menjadi satu-satunya pencetak gol dalam laga tersebut sekaligus membawa Argentina juara turnamen antarnegara Amerika Latin tersebut.
Lalu, Di Maria lagi-lagi menjadi salah satu penentu kemenangan Argentina di laga penting. Pada laga Finalissima 2022 kontra Italia, Di Maria mencetak satu gol sekaligus membawa kemenangan bagi La Albiceleste.
Tak ayal saat mencetak gol di final Piala Dunia 2022, pemain 34 tahun itu menangis terharu. Sebab, gol itu sekaligus menjadi faktor kunci Argentina hingga menjadi juara Piala Dunia 2022. (*)