MANOKWARI – Masyarakat Maybrat Bersatu mendeklarasikan dukungan untuk pasangan Hermus Indou-Edi Budoyo (pasangan HEBO), Kamis (15/10/2020). Deklarasi dukungan dilakukan dengan penerimaan calon Bupati Manokwari, Hermus Indou, secara adat.
Usai mendeklarasikan dukungan, Kepala Suku Maybrat, Marthen Nauw, mengatakan, jika masyarakat Maybrat menyatakan dukungan, maka dukungan itu bulat.
“Ini kami orang Maybrat, kalau bilang satu, itu sudah. Untuk itu kami nyatakan di tempat ini, bungkus HEBO,” ujarnya.
Dia menambahkan bahwa jika ada perbedaan pilihan di antara masyarakat Maybrat, itu biasa. Sebab, dua pasangan calon di Pilkada Manokwari merupakan putra-putra terbaik Arfak.
“Kemarin ada masyarakat Maybrat menyatakan dukung yang lain, tidak apa-apa. Perbedaan itu biasa karena dua-duanya juga putra Arfak yang terbaik,” tegas dalam deklarasi yang dilaksanakan di Amban tersebut.
Ketua Tim Koalisi Pemenangan HEBO, Aloysius Siep, mengatakan, cukup banyaknya masyarakat yang hadir membuktikan pilihan masyarakat Maybrat sudah bukat untuk HEBO.
“Kalau masyarakat Maybrat sudah kasih suara, yang lain mari gabung sudah,” ujarnya.
Calon Bupati Manokwari, Hermus Indou-Edi, memberikan apresiasi dan ungkapan terima kasih kepada Kepala Suku Maybrat dan masyarakat Maybrat di Kabupaten Manokwari yang menyatakan sikap politik mendukung pasangan HEBO. Dukungan tersebut tentu sudah melalui kalkulasi dan pertimbangan politik yang matang bahwa pasti HEBO menang.
“Karena itu, warga Maybrat pastikan tidak beri suara pada yang belum tentu menang, tapi percayakan suara yang dipastikan menang,” katanya.
Hermus mengatakan, jika terpilih memimpin Kabupaten Manokwari, HEBO akan bersama semua suku berjalan bersama membanfun Manokwari tanpa diskriminasi.
“Kita jamin penyelenggaraan pemerintahan dengan distribusi pembangunan secara berkeadilan,” tandasnya. (SM7)