Pegawai Pemkab Manokwari Diingatkan Jangan Suka Main Lapor Atasan atau Rekan Kerja ke Polisi

Pemkab Manokwari
Bupati Manokwari, Hermus Indou.

MANOKWARI – Para pegawai di lingkup Pemkab Manokwari diingatkan agar tidak suka main lapor atasan atau teman kerja ke polisi. Pegawai yang suka main lapor seperti itu sebaiknya tidak usah lagi menjadi pegawai.

“Saya ingatkan kepada pegawai, kalau ada masalah jangan suka baku lapor di polisi. Pegawai yang suka main lapor atasasannya, lapor ini segala macam, atau lapor teman ke polisi, itu pegawai yang tidak benar. Kalau ada masalah selesaikan di dalam,” tegas Bupati Manokwari, Hermus Indou, pada apel gabungan ASN di halaman kantor Bupati Manokwari, Senin (11/07/2022).

Bacaan Lainnya

Menurut Hermus, pegawai yang lapor seperti itu tidak akan dikasih SK. Bila perlu pegawai bersangkutan diistrahatkan saja.

“Pegawai yang lapor itu kita tidak kasih SK. Tidak. Bila perlu dia keluar istirahat saja di luar. Apalagi kalau pegawai honorer, tidak usah itu. Ada salah satu guru TK di Dinas Pendidikan. Habis itu ngotot di situ. Kepala dinas jangan bela-bela yang model kayak begitu. Pegawai yang tidak disiplin dibela begitu,” ungkapnya.

Dirinya, tambah Hermus, sudah mengingatkan para pegawai agar tidak suka saling melapor. Peringatan itu disampaikan ketika melakukan sidak ke kantor-kantor perangkat daerah.

“Saya sudah sidak beberapa kali ke kantor-kantor saya sudah bilang kalau pegawai yang lapor teman-teman lain di situ tidak usah dia kerja di situ lagi. Dia lebih baik jadi masyarakat biasa saja. Kalau ada masalah selesaikan di dalam situ. Jadi warga, ya warga yang baik. Jadi ASN, ASN yang baik,” tandasnya. (SM7]

Baca Juga:  Belum Terima SK, Sekda : BKD Segera Realisasikan, Jangan Tahan-tahan

Pos terkait