Track Record Lebih Baik, Ketua PDIP Papua Barat Ajak Masyarakat Manokwari Pilih HEBO

Ketua PDI Perjuangan Papua Barat dalam kampanye mengajak masyarakat Manokwari memilih pasangan nomor urut 2, Hermus Indou dan Edi Budoyo.

MANOKWARI – Ketua DPD PDI Perjuangan Papua Barat, membeberkan alasan partai berlambang banteng dengan moncong putih ini memberikan rekomendasi sekaligus mendukung pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Manokwari Hermus Indou dan Edi Budoyo (HEBO) dalam Pilkada Manokwari tahun 2020.

Ketua DPD PDI Perjuangan Papua Barat, Markus Waran yang hadir dalam kampanye HEBO bersama warga RT 02/RW 16 Taman Ria, mengatakan PDI Perjuangan tidak sembarang memberikan rekomandasi namun melihat track record dari pasangan calon. Sehingga, walaupun hadir di Manokwari dengan agenda lain namun menyempatkan diri untuk turut kampanye bersama HEBO agar masyarakat tidak salah memilih pada 9 Desember mendatang.

Bacaan Lainnya

“Saya ada agenda partai, namun saya hadir disini (Taman Ria) agar masyarakat tahu bagaimana PDI Perjuangan menjatuhkan pilihan kepada HEBO. Track Record pasangan nomor urut 2 lebih baik karena berasal dari Birokrasi sehingga tahu apa yang dikerjakan dan diperbuat ketika sudah menjabat,” beber Ketua PDI Perjuangan Papua Barat, Markus Waran, Sabtu (7/11/2020).

Selain itu, pengalaman organisasi pasangan HEBO tidak diragukan terutama Calon Bupati Manokwari, Hermus Indou.

“HEBO ini pasangan serasi di biroraksi nantinya, karena track record yang bagus dan juga pengalaman organisasi. Manokwari membutuhkan pemimpin yang seperti ini,” tutur Markus Waran.

“Selaku ketua DPD PDI Perjuangan Papua Barat, saya mengimbau masyarakat Manokwari terutama warga RT 02/RW 16 Taman Ria mari dukung dan pilih nomor urut 2. Pasangan HEBO tidak berjanji yang hebat-hebat, karena dalam birokrasi ada regulasi dan aturan yang mengatur ini harus diingat dan diketahui masyarakat,” tambah Markus Waran yang juga petahana Kabupaten Manokwari Selatan. (SM)

Baca Juga:  70-80 Persen Suara Pemilih di Distrik Warmare untuk HEBO

Pos terkait