MANOKWARI, – Sebanyak 164 kampung di Kabupaten Manokwari menggelar pemilihan anggota Badan Musyawarah Kampung (Bamuskam) serentak, Rabu (03/05/2023).
Pemilihan anggota Bamuskam serentak ini merupakan kali pertama. Sebelumnya sudah diadakan pemilihan kepala kampung serentak.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DPMK) Kabupaten Manokwari, Jeffry Sahuburua, mengatakan pemilihan serentak dilaksanakan untuk memilih anggota Bamuskam di setiap kampung.
Setiap kampung, katanya, memilih lima anggota Bamuskam.
“Namun untuk jumlah calon dari setiap kampung berbeda. Ada yang lima, ada yang tujuh, bahkan ada kampung yang punya sembilan calon,” ujar Sahuburua saat memantau pelaksanaan pemilihan Bamuskam di kampung Udapi Hilir, Distrik Prafi.
Meski jumlah calon setiap kampung berbeda, namun menurut Sahuburua, harus ada perwakilan perempuan.
Baca Juga: SK Tim Terpadu Pembebasan Lahan Bandara Rendani Tinggal Ditandatangani Pj Gubernur Papua Barat
“Jadi wajib ada perwakilan perempuan di antara lima anggota Bamuskam,” tegasnya.
Sekretaris DPMK Kabupaten Manokwari, Yulianus Ayok, menambahkan total ada 820 calon yang bersaing menjadi anggota Bamuskam di 164 kampung.
“Semua kampung di Kabupaten Manokwari sebanyak 164 kampung semuanya melaksanakan pemilihan Bamuskam serentak hari ini. Kalau jumlah calon semuanya ada 820 calon,” tukasnya. (SM7)