MANOKWARI, – Memanfaatkan masa reses I tahun 2023, anggota DPR Papua Barat, Andriana L. Nalle bertemu dan berdialog dengan kelompok peternak Lembu Maju Kampung Wariori, Distrik Masni, Kabupaten Manokwari, Senin (17/04/2023).
Kepada Andriana Nalle, Ketua Kelompok Peternak Lembu Maju Wariori, Fajar Sidiq, menuturkan anggota kelompok peternak Lembu Maju Wariori berjumlah 11 orang. Setiap anggota memiliki ye enak sapi antara 3-10 ekor.
“Awalnya kita modal dengkul, gaduh dulu baru dapat sapi,” tuturnya.
Karena itu, Fajar berharap pemerintah memberi perhatian kepada kelompok peternak Lembu Maju Wariori dan kelompok-kelompok peternak lain di Kabupaten Manokwari agar lebih maju dan berkembang.
“Harapannya juga menciptakan bibit sapi unggul dan berkualitas,” katanya.
Anggota Kelompok Peternak Lembu Maju Wariori, Sartono, berharap pihaknya dibantu agar bisa membuat kandang yang lebih representatif.
“Kita juga berharap pemerintah mendatangkan sapi jenis unggul dari luar karena selama ini belum ada jenis unggul,” ucapnya.
Anggota DPR Papua, Andriana Nalle, mengapresiasi para peternak yang dalam keterbatasan mampu mengembangkan usahanya dengan baik.
Baca Juga: Reses di Kampung Wariori dan Merejemeg Masni, Ini Aspirasi Masyarakat kepada Andriana Nalle
Dia juga bersyukur bisa melihat dan mendengar langsung keluhan para peternak.
“Bersyukur pada masa reses I tahun 2023 bisa mendengar langsung keluhan masyarakat kampung Wariori dan permintaan peternak akan adanya kandang sapi yang representatif,” katanya.
Andriana mengatakan akan meneruskan permintaan para peternak kepada Pemprov Papua Barat melalui dinas terkait dan berharap bisa dijawab.
“Kita berharap pemerintah bisa mendengar dan menjawabnya dengan memberikan bantuan untuk pembuatan kandang sapi yang lebih baik. Sebab kandang yang ada saat ini kandang darurat,” katanya.
Menurut Andriana, meski belum mendapatkan bantuan, kelompok peternak Lembu Maju Wariori sudah menunjukkan perkembangan. Karena itu, jika diberikan bantuan pasti akan lebih berkembang.
“Tidak hanya di kampung Wariori, perhatian juga perlu diberikan kepada kelompok peternak yang lain di daerah Warpramasi (Warmare, Prafi, Masni, dan Sidey) ini. Jika dibantu, para peternak di Manokwari juga bisa maju dan sejahtera seperti di daerah lain,” tukasnya. (SM7)