MANOKWARI – Pasca putusan Mahkamah Konstitusi atas gugatan sejumlah partai politik dan calon anggota DPRD, akhirnya Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manokwari menetapkan 25 nama calon anggota DPRD Kabupaten Manokwari terpilih periode 2019-2024 mendatang.
Penetapan tersebut dibacakan oleh komisoner KPU Manokwari, Aplena Rumaikeuw, di Aula KPU Manokwari, Senin (12/8) pukul 11.00 WIT.
Berikut nama-nama calon anggota DPRD terpilih.
Dapil I, Partai Gerindra atas nama Johani Makatita dengan perolehan suara sebanyak 1.079. Erni Sosang dari Partai PDI Perjuangan dengan perolehan 1.206 suara, Norman Tambunan,SE dari partai Golkar dengan perolehan 2.113 suara.
Partai Nasdem yakni Cheroline Makalew,SP 870 suara. Dari partai Perindo ada Aloysius Siep,SE dengan perolehan 826 suara.
Dari partai PAN, Sius Dowansiba dengan perolehan 841 suara. Partai Demokrat Roland Yonatan Yarolo dengan perolehan 836 suara, dan dari partai PKPI Romer Tapilatu dengan perolehan 1.342 suara. **Baca Juga: Keputusan Pemilihan Umum Kabupaten Manokwari 2019
Untuk Dapil Manokwari II ada 6 Calon, diantaranya partai PKB ada Maman Hermawan,SH dengan perolehan 660 suara.
PDI Perjuangan Duma Pasinggi,SE dengan perolehan 1.073 suara, partai Golkar Suriyati dengan perolehan 1.146 suara.
Partai Nasdem ada Surianti,SE dengan perolehan 564 suara, partai PKS Masrawi Ariyanto dengan perolehan 786 suara dan Perindo ada Sovia Warikar dengan perolehan 403 suara.
Dapil III ada 5 nama calon, yakni partai PDI Perjuangan ada Yustus Dowansiba dengan perolehan 2.028 suara, Partai Golkar ada Andrianus Mansim dengan perolehan 1.289 suara.
Partai Nasdem ada Bonz Rumbruren dengan perolehan 749 suara, partai PKS ada Frans Mansim dengan perolehan 1.409 suara, dan partai Hanura ada Orpa Tandiseno,SE dengan perolehan 855 suara.
Dapil Manokwari IV ada 6 calon, yakni PDI Perjuangan ada Jhoni Muid,ST dengan perolehan 1.603 suara. Partai Golkar ada Siswanto,SE dengan perolehan 772 suara, partai Nasdem ada Sapir Bani dengan perolehan 879 suara. **Baca Juga: KPU Manokwari Selatan Tetapkan 20 Caleg Terpilih
Partai PKS ada Samsul Hadi dengan perolehan 1.637 suara, Partai Perindo ada Meki Moktis dengan perolehan 574 suara, dan partai Hanura ada Rony Inor Mansim dengan perolehan 898 suara.
Rapat pleno terbuka, penetapan kursi partai politik dan calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Manokwari, ditutup dengan penandatanganan berita acara. (SM3)