Orideko Burdam Dikukuhkan Sebagai Warga Pratama PSHT CabAang 294 Raja Ampat

Wakil Bupati Raja Ampat, Orideko I. Burdam saat menerima dan dipakaikan baju Warga Kehoramatan Pratama PSHT Pusat Madiun Cabang 294 Raja Ampat.

WAISAI, RAJA AMPAT – Wakil Bupati Raja Ampat, Orideko Iriano Burdam resmi dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan tingkat Pratama Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Pusat Madiun Cabang 294 Raja Ampat, Minggu (17/04/2022)

Dalam sambutannya, Orideko berterima kasih karena telah diberikan kesempatan menjadi Warga Kehormatan Pratama PSHT Pusat Madiun Cabang 294 Raja Ampat, menurutnya adalah sebuah kebanggaan telah dianggap bagian dari PSHT, sehingga ia berharap PSHT dapat tetus menjadi salah satu organisasi kemasyarakatan yang aktif dalam memupuk dan membina anak-anak muda masyarakat Raja Ampat dalam pencak silat Indonesia yang kini telah terkenal didunia.

Bacaan Lainnya

“Apalagi sekarang banyak teknologi yang mempengaruhi anak muda Indonesia, dan menjauhkannya dari jati diri bangsa. Saya pribadi berharap semoga dengan kehadiran PSHT Raja Ampat, anak-anak muda ini dapat digandeng kembali dengan pencak silat yang memiliki nilai budi pekerti luhur warisan bangsa didalamnya,” pesan Orideko Burdam. (SM14)

Baca Juga:  School Goes To Geopark, Kolaborasi UGGP Raja Ampat dan KKN UGM 2024 Libatkan Pelajar Raja Ampat

Pos terkait