MANOKWARI, – Pada tahun akademik 2023/2024, Universitas Papua (Unipa) melahirkan tujuh guru besar. Para guru besar ini akan dikukuhkan pada 6 Desember 2023.
Wakil Rektor I Unipa, Prof. Dr. Sepus Fatem, mengatakan, dalam periode tahun akademik Agustus hingga Desember 2023, Unipa kembali menorehkan prestasi di bidang akademik dengan lahirnya tujuh guru besar.
Para guru besar ini yakni Prof. Dr. Agustinus Murdjoko, S.Hut, M.Sc; Prof. Dr. Ir. Irnanda A.F. Djunna, M.Sc; Prof. Dr. Ir. Ridwan Sala, M.Sc; Prof. Dedi Iskandar Inan, MS, PhD; Prof. Dr. Ir. Zita L. Sarunggalo, MP; Prof. Dr. Ir. Abdul Hamid Thoha, MS; dan Prof. Dr. Ir. Sepus Marten Fatem, S.Hut, M.Sc, IPU.
“Para guru besar ini telah ditetapkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. Dan secara hukum, mereka dikukuhkan dan wajib menyampaikan orasi ilmiah,” katanya, Selasa (21/11/2023).
Menurut Fatem, pengukuhan guru besar sekaligus orasi ilmiah merupakan tanggung jawab akademik dan berada di bawah tanggung jawab Wakil Rektor I. Pengukuhan dan orasi ilmiah akan dilaksanakan pada 6 Desember 2023.
“Kita sudah menyepakati pengukuhan dan orasi ilmiah dilaksanakan pada 6 Desember 2023,” katanya.
Fatem mengatakan, biasanya pengukuhan dilaksanakan bersamaan dengan wisuda, namun karena cukup banyak, sehingga pengukuhan dan orasi ilmiah dipisahkan dengan wisuda.
“Dengan demikian, para guru besar ini akan menyampaikan orasi ilmiah mengenai apa yang menjadi konsep dan praktik-praktik aplikatif yang sudah mereka lakukan dalam mengembangkan sains dan teknologi serta memberikan dampak yang positif bagi masyarakat, pemerintah, dan pada akhirnya mampu mendukung pembangunan secara langsung,” sebutnya.
Fatem berharap ke depan para guru besar ini dapat meningkatkan reputasi akademik Unipa sebagai salah satu universitas unggulan di tanah Papua.
“Kita berharap pada saat orasi juga menjadi momen untuk menyampaikan prestasi Unipa selama ini baik internal maupun eksternal,” tukasnya. (SM)