Vaksinasi Massal Kerukunan Kawanua Papua Barat “Diserbu” Warga

Masyarakat mengantre untuk mengikuti vaksinasi pada vaksinasi massal yang dilaksanakan Kerukunan Kawanua Papua Barat, Sabtu (23/10/2021).

MANOKWARI – Masyarakat “menyyerbu” vaksinasi massal yang digelar Kerukunan Kawanua Papua Barat bekerja sama dengan Polda Papua Barat, Sabtu (23/10/2021). Panitia hanya menargetkan 500 warga yang divaksin, namun warga yang mendaftar untuk mengikuti vaksinasi jauh melbihi target tersebut.

Ketua panitia vaksinasi massal Kerukunan Kawanua Papua Barat, Saul Benny Supit, mengatakan pihaknya melaksanakan vaksinasi massal bekerja sama dengan Polda Papua Barat. Pelaksanaan vaksinasi massal untuk mendukung program pemerintah menghindari penularan Covid-19.

Bacaan Lainnya

Sebelum vaksinasi dilaksanakan, menurut Benny, pihaknya terlebih dahulu melakukan sosialisasi melalui media sosial, tempat usaha, tempat ibadah, dan sekolah-sekolah di Manokwari. Sebelum vaksinasi, lanjutnya, ada 400 orang yang sudah menyatakan siap divaksinasi dalam pelaksanaan vaksinasi massal itu.

“Tapi warga yang datang membludak,” ujarnya di sela-sela pelaksanaan vaksinasi massal tersebut.

Secara keseluruhan, kata Benny, panitia menargetkan 500 orang yang divaksin. Namun dipastikan capaiannya jauh di atas target karena warga membludak di vaksinasi massal itu.

“Meski jumlah yang datang membludak, kami bersama Polda Papua Barat akan tetap melayani semuanya hingga selesai,” katanya.

Menurut Benny, banyaknya warga yang datang karena sudah banyak masyarakat yang menyadari pentingnya vaksin, baik masyarakat Nusantara maupun masyarakat lokal. Karena itu, pihaknya menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Manokwari yang divaksin pada kesempatan tersebut.

“Kami menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Manokwari yang mendukung dan berpartisipasi pada pelaksanaan vaksinasi massal ini,” imbuhnya.

Baca Juga:  Lagi, Kinerja BPJS Kesehatan 2020 Diganjar WTM

Untuk memotivasi warga mengikuti vaksinasi, tambah Benny, pihaknya juga menyediakan doorprize. Ada tiga kategori doorprize, yakni untuk masyarakat umum, tenaga kesehatan, dan anggota Kerukunan Kawanua Papua Barat. Hadiah yag disiapkan seperti alat-alat elektronik. Sedangkan khusus untuk Kerukunan Kawanua, ada hadiah berupa tiket kapal laut Manokwari-Manado.

“Dalam vaksinasi ini kami juga menyiapkan bantuan sembako bagi warga yang divaksin. Sedangkan untuk pelajar, ada bantuan paket kuota internet,” pungkasnya. (SM7)

Pos terkait