Warga Desak Pertamina Segera Tangani Pencemaran Sumur

Sejumlah warga Sanggeng mendatangi Pertamina Manokwari. Warga berharap Pertamina segera menangani pencemaran sumur akibat kerusakan bak penampung limbah B3. (Foto:SM3)

MANOKWARI – Sejumlah warga kompleks Sanggeng, yang dipimpin ketua RT 1 RW 6, mendatangi Fuel Terminal Manokwari. Kedatangan warga ini karena sudah tidak tahan dengan bau yang berasal dari dalam sumur.

Di depan kepala Fuel Terminal Manokwari, Boy meminta pihak PT. Pertamina Fuel Terminal Manokwari, menyediakan tenaga medis guna mengantisipasi ada warga yang sakit akibat menghirup bau sumur yang tercemar. Sebab, kini ada warga yang telah mengungsi akibat pencemaran sumur yang menyebabkan bau menyengat.

Bacaan Lainnya

“Warga di lingkungan itu sudah tidak bisa bertahan lagi karena bau gas dan minyak sudah sampai ke kamar-kamar. Jadi tolong pertamina segera tindaklanjuti, karena ini bukan baru pertama kali, tapi sudah sejak lama. Mungkin Pertamina bisa sediakan tim medis, takutnya ada warga yang sakit karena bau itu. Sekarang keluarga saya sudah mengungsi, dan warga lain sementara memikirkan solusi,” tutur Ketua RT 1 RW 6, Boy Baransano, Selasa (14/4/2020).

Menanggapinya, kepala Fuel Terminal Manokwari, mengaku pihaknya terus melakukan langkah-langkah penanganan terhadap pencemaran tersebut. Sebab salah satu sumur kontrol milik PT. Pertamina Fuel Terminal Manokwari juga ikut tercemar.

Saat ini PT. Pertamina Fuel Terminal Manokwari telah menyediakan 19 buah profil tank sebagai penampung air bersih kepada masyarakat. Penyaluran air bersih kata Pangandaheng, akan di lakukan sesua dengan kebutuhan warga. Tidak hanya profil tank, Pertamina juga menyiapkan belasan buah galon air, untuk menampung air bagi konsumsi warga.

“Jadi setelah kita menerima laporan itu, langsung kita turun dan sudah di lakukan pengukuruan tanki produk, dan ternyata ada di tanki satu produk premium. Selanjutnya kita koordinasi untuk sediakan air bersih. Dan sudah ada 19 profil tank yang akan di isi untuk keperluan air bersih bagi warga,” ungkap S. Pangandaheng

Baca Juga:  Maraknya Penipuan Rekrutmen, Pertamina Himbau Masyarakat Waspada

Usai menyampaikan aspirasinya, warga RT 1 RW 6 Sanggeng, bersama pihak PT. Pertamina Fuel Terminal Manokwari, kembali meninjau sumur tersebut. (SM3)

Pos terkait