RAJA AMPAT, WAISAI, – Sebagai puncak acara perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara Ke-75, Polres Raja Ampat menggelar syukuran di Mapolres Raja Ampat, Kamis (1/7/2021).
Pantauan awak media, Muspida diantaranya Sekda Raja Ampat, Dr. M. Yusuf Salim, lalu ketua DPRD Raja Ampat, Abdul Wahab Warwey, dan Dandim 1805 Raja Ampat, Letkol Inf. Stive Joan Klots, serta unsur Muspida kabupaten Raja Ampat lainnya dari kalangan tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh wanita, tokoh pemuda dan lainnya menghadiri acara syukuran yang juga dilaksanakan sebelumnya secara virtual bersama Presiden Jokowi dan Kapolri.
Sebelum memotong tumpeng bersama istri sebagai inti acara, Kapolres Raja Ampat, AKBP. Andre Julius William Manuputy mengucapkan terima kasih atas kedatangan, partisipasi, dukungan dan kepercayaan masyarakat Raja Ampat kepada kerja pelayanan anggota Polres Raja Ampat. Diakuinya, masih banyak tugas, tanggung jawab dan kegiatan serta target-target hingga akhir tahun ini dihadapan Polres Raja Ampat, sehingga dirinya memohon dukungan kerjasama seluruh pihak di Raja Ampat untuk menyelesaikan permasalahan maupun tugas pelayanan publik kepolisian republik Indonesia.
“Terima kasih kepada Instansi dan masyarakat yang sudah mendukung tugas polri. Mari saling membantu dan mengingatkan untuk menjaga diri agar kita semua sehat dari Covid-19,” ujar Kapolres Raja Ampat.
Informasi yang dihimpun awak media, dalam memperingati HUT Bhayangkara Ke-75, Polres Raja Ampat menggelar sejumlah kegiatan, diantaranya donor darah, lalu berbagai macam perlombaan seperti turnamen bola voli Bhayangkara Cup, Lomba Masak, Lomba Rias, Lomba Hias Pekarangan dan kegiatan lainnya. (SM14)