WAISAI – Perayaan Festival Pesona Raja Ampat dan Festival Gemarikan Raja Ampat 2025 yang dilaksanakan dilapangan Pantai Waisai Torang Cinta resmi dibuka oleh Wakil Gubernur Papua Barat Daya, Ahmad Nasrau dan Bupati Raja Ampat, Orideko I. Burdam bersama Forkopimda lainnya, Sabtu (18/10/2025)
Menyambut seluruh tamu undangan yang hadir, Orideko I. Burdam mengucapkan terima kasih telah hadir meramaikan perhelatan rutin tahunan Raja Ampat, khususnya kepada Wakil Gubernur Papua Barat Daya, Ahmad Nasrau dan Anggota DPR RI Dapil Papua Barat Daya, Roberth J. Cardinal, serta Forkopimda lainnya dan juga para pihak dan stakeholder yang telah bersama-sama mendukung Pemerintah daerah Kabupaten Raja Ampat.
Lanjut Orideko, Festival Pesona dan Festival Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan atau yang disebut dengan Gemarikan adalah perayaan tahunan yang menampilkan keindahan alam dan kekayaan budaya lokal yang merupakan aset pertumbuhan ekonomi Raja Ampat, salah satunya adalah perikanan, karena konsumsi ikan adalah budaya dan pilar utama pembangunan gizi Raja Ampat sebagai wujud pemanfaatan sumberdaya alam yang berkelanjutan.
“Kedua festival ini adalah manifestasi keindahan dan kekayaan alam Raja Ampat yang,” ujar Orideko I. Burdam. (SM14)